Mengintip Cantiknya Apartemen Loft Bergaya Industrial di Tengah Kota London
Urbanloka.com – Sebuah apartemen terletak di pabrik tua dekat Edgware Rd, London, Inggris, apartemen loft yang penuh warna dan animasi yang artistik ini sengaja didesain untuk memberi kesan yang energik, ceria, dan memberi gelombang positif di setiap sudutnya.
Sebuah lounge terbuka, dapur, dan ruang makan terlihat sangat cerah dan terang karena mendapatkan cahaya alami matahari yang masuk ke ruangan secara maksimal.
Meski penuh warna, sebenarnya apartemen ini mengusung tema desain industrial yang terlihat dari material beton pada plafon, jendela, dan pipa yang diekspos. Garis-garis yang clean dan plafon yang tinggi juga serasi dengan lantai berwarna pucat dan dapur bergaya kontemporernya.
Sementara pada area kamar tidur, suasananya sangat berbeda sangat terasa. Di kamar tidur ini Anda akan menemukan suasana yang tenang dan damai
Didapatkan dari penggunaan warna-warna lembut seperti putih dan beige, serta tidak banyak ornamen didalamnya, berikut dibawah ini lebih banyak tentang detail interiornya Urbaners. Semoga menginspirasi Anda.
Sumber: dari berbagai sumber
Submit a Comment